Anda Hidup Sebab Allah ingin Anda Hidup

| Rabu, Februari 12, 2014 |
Efesus 1:4-5 "Sebab di dalam Dia Allah telah memilih kita sebelum dunia dijadikan, supaya kita kudus dan tak bercacat di hadapan-Nya. Dalam kasih Ia telah menentukan kita dari semula oleh Yesus Kristus untuk menjadi anak-anak-Nya, sesuai dengan kerelaan kehendak-Nya."


Beberapa waktu lalu, seorang pria datang ke kantor saya dan berkata, "Saya seorang Kristen, tapi saya merasa pertumbuhan rohani saya hanya berjalan di tempat. Saya menjadi orang Kristen yang biasa- biasa saja."


Saya berkata, "Menurut Anda apa akar masalahnya?"


Orang itu menjawab, "sepertinya saya tidak cukup mengasihi Allah."


Saya berkata, "Bukan itu masalah yang sebenarnya. Masalahnya bukan karena Anda tidak cukup mengasihi Allah, tapi karena Anda tidak menyadari betapa besar Dia mengasihi Anda."


Kasih selalu merespon.
Alkitab mengatakan, "Kita mengasihi, karena Allah lebih dahulu mengasihi kita" (1 Yohanes 4:19).
Ketika Anda berkata, "Saya tidak mengasihi Allah," itu karena Anda tidak mengerti betapa dia benar-benar mengasihi Anda.


Untuk memahami tujuan hidup Anda dan panggilan-Nya, Anda harus mulai dengan sifat Allah.
Allah adalah kasih.
Kasih adalah intisari dari sifat-Nya.
Satu-satunya alasan adanya kasih di alam semesta ini adalah Allah.
Semut dan siput tidak saling mengasihi, tapi Anda dibuat menurut gambar Allah sehingga Anda bisa mengasihi.


Alasan Anda hidup ialah karena Allah ingin mengasihi Anda.
Tujuan utama dari kehidupan Anda adalah untuk dikasihi Allah!
Ya, memang penting bagi kita untuk melayani, mentaati, dan percaya pada-Nya, namun tujuan pertama Anda adalah untuk mengasihi-Nya.


Resapi ini :
Tugas pertama Anda adalah untuk tidak melakukan apa pun, selain hanya untuk dikasihi oleh Allah. "Kepada kamu sekalian yang tinggal di Roma, yang dikasihi Allah, yang dipanggil dan dijadikan orang-orang kudus: Kasih karunia menyertai kamu dan damai sejahtera dari Allah, Bapa kita, dan dari Tuhan Yesus Kristus" (Roma 1:7).


Renungkan hal ini
Apa respon Anda terhadap kebenaran bahwa panggilan pertama Anda adalah untuk menikmati relasi dengan Allah?


Renungkan hubungan Anda saat ini dengan-Nya.

____________________________________

Bacaan Alkitab Setahun :
Imamat 13; Matius 26:26-50
____________________________________


Untuk memahami tujuan hidup Anda dan panggilan-Nya, Anda harus mulai dengan sifat Allah. Allah adalah kasih dan Anda sangat di kasihi-Nya.
(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren)
____________________________________

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Back to Top