Apa Gejala Pertama Dari Kemerosotan Rohani ?

| Minggu, Juli 17, 2016 |

1 Petrus 2:17 "Hormatilah semua orang, kasihilah saudara-saudaramu, takutlah akan Allah, hormatilah raja!"

Saya pernah membahas sebelumnya bahwa Gereja adalah satu Tubuh, bukan bangunan, bukan organisme, bukan organisasi.

Agar organ-organ di tubuh Anda dapat menjalankan fungsinya, mereka harus terhubung dengan tubuh Anda.
Hal yang sama juga berlaku untuk Anda sebagai bagian dari Tubuh Kristus.
Anda diciptakan demi satu peran yang spesifik, namun Anda akan melewatkannya apabila tidak terikat pada gereja yang hidup, gereja lokal.
Anda akan menemukan peran Anda dalam kehidupan melalui hubungan Anda dengan orang lain.

Alkitab mengatakan, "Sebab sama seperti pada satu tubuh kita mempunyai banyak anggota, tetapi tidak semua anggota itu mempunyai tugas yang sama, demikian juga kita, walaupun banyak, adalah satu tubuh di dalam Kristus; tetapi kita masing-masing adalah anggota yang seorang terhadap yang lain" (Roma 12:4-5).

Jika satu anggota tubuh terpisah dari tubuhnya, ia akan rusak dan mati.
Ia tak bisa berfungsi sendiri, begitu pun dengan Anda.
Terpisah dan terputus dari sumber kehidupan, melewatkan untuk bersekutu dengan orang percaya, maka kehidupan spiritual Anda akan layu dan pada akhirnya mati (Efesus 4:16).

Inilah sebabnya gejala pertama dari kemerosotan rohani biasanya adalah sering absen menghadiri kebaktian atau pertemuan lainnya dengan orang percaya.
Setiap kali kita menjadi lengah, malas datang ke persekutuan, segala sesuatu yang lainnya mulai merosot pula.

Alkitab mengatakan, "Hormatilah semua orang, kasihilah saudara-saudaramu, takutlah akan Allah, hormatilah raja!" (1 Petrus 2:17).

Keanggotaan keluarga Allah sifatnya tidak ngawur, bukan juga sesuatu yang bisa diabaikan begitu saja.
Gereja adalah agenda Allah bagi dunia.
Yesus berkata, "Dan Akupun berkata kepadamu: Engkau adalah Petrus dan di atas batu karang ini Aku akan mendirikan jemaat-Ku dan alam maut tidak akan menguasainya" (Matius 16:18).

Renungkan hal ini:

Apa bedanya organisasi dan organisme?

Apa dampaknya terhadap hubungan Anda dengan Tuhan, ketika Anda absen ke gereja atau ke persekutuan dengan kelompok doa Anda atau ke pertemuan lainnya dengan orang percaya?

Perubahan-perubahan apa yang harus Anda lakukan agar dapat memberikan lebih banyak waktu dan usaha untuk membangun hubungan di dalam Tubuh Kristus (Gereja)?

Bacaan Alkitab Setahun :
Mazmur 16-17; Kisah Para Rasul 20:1-16

Jika satu anggota tubuh terpisah dari tubuhnya, ia akan rusak dan mati. Ia tak bisa berfungsi sendiri, begitu pun dengan Anda.
(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Back to Top