Realitas Kehidupan Ilahi

| Sabtu, Maret 01, 2014 |
1 Petrus 5:8 "Sadarlah dan berjaga-jagalah! Lawanmu, si Iblis, berjalan keliling sama seperti singa yang mengaum-aum dan mencari orang yang dapat ditelannya."


Kehidupan Kristen adalah kehidupan terbaik yang pernah ada.
Allah mengubah satu kehidupan yang hampa tanpa tujuan, dan penuh penilaian ini, lalu mengubahnya 180 derajat.
Ia menghapus semua dosa kita.
Penebusan dosa saja sebenarnya sudah cukup, tapi kemudian Dia juga menanamkan kebenaran Yesus Kristus ke dalam rekening bank rohani kita.
Hal ini disebut pembelaan.
Dia menghilangkan rasa bersalah yang menghantui kita, mengisi kekosongan dalam diri kita, dan secara harfiah, benar-benar tinggal di dalam hati kita.
Ini semua atas hasil dari kita membaca Firman Tuhan, mempercayainya, dan melakukannya.
Sungguh satu kabar baik!


Namun kabar buruknya adalah ada beberapa masalah baru yang datang bersamanya.
Anda menyingkirkan serangkaian masalah lama, lalu datang yang baru.
Seperti apa yang dikatakan seorang penafsir Alkitab, Ray Stedman, "Orang Kristen adalah orang yang benar-benar tak kenal takut, selalu ceria, namun terus-menerus ada dalam kesulitan."


Begitu Anda menjadi seorang Kristen, Anda secara otomatis memiliki musuh yang sangat agresif yang telah memasukkan Anda dalam target sasarannya.
Musuh itu ialah Iblis, setan, yang ingin melemahkan iman Anda.
Dia ingin membuat Anda jatuh tersungkur.
Alkitab memperingatkan bahwa "memang setiap orang yang mau hidup beribadah di dalam Kristus Yesus akan menderita aniaya" (2 Timotius 3:12).
Kata "aniaya" di sini berarti diburu, dianiaya.


Oleh sebab itu, kita harus selalu waspada dan jangan terkejut ketika mendapati bahwa kehidupan Kristen itu ternyata bukanlah seperti taman bermain, melainkan seperti medan pertempuran.
Saya pikir banyak orang yang percaya dengan penginjilan yang biasa-biasa saja, karena itu mudah diikuti.
Akan tetapi, kehidupan gerejawi yang biasa-biasa saja akan menghasilkan iman yang biasa-biasa saja pula, atau bahkan tidak bertumbuh sama sekali.
Karena hanya menonton khotbah singkat di TV sebelum tidur, maka mereka pun akan menjadi orang Kristen yang mudah tertidur imannya.

____________________________________

Bacaan Alkitab Setahun :
Bilangan 23; Markus 7:14-37
____________________________________


Jika Anda hidup sesuai dengan Firman Allah, ada satu realita yang pasti akan Anda alami salah satunya adalah penganiayaan. Tetap bertahan dan tetap percaya bahwa Allah ada bersama Anda.
(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Greg Laurie)
____________________________________

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Back to Top