Kunci Doa Yang Efektif Bag 5

| Senin, Januari 10, 2011 |
Bacaan Hari ini :
1 Petrus 5:5-6 "Demikian jugalah kamu, hai orang-orang muda, tunduklah kepada orang-orang yang tua. Dan kamu semua, rendahkanlah dirimu seorang terhadap yang lain, sebab: 'Allah menentang orang yang congkak, tetapi mengasihani orang yang rendah hati.' Karena itu rendahkanlah dirimu di bawah tangan Tuhan yang kuat, supaya kamu ditinggikan-Nya pada waktunya."
__________________________________________

Kerendahan hati adalah kunci sangat penting untuk doa yang efektif.
Kebenaran ini dapat kita temukan di dalam 1 Petrus 5:5-6 yang telah kita baca.

Allah membenci orang yang sombong.
Dia memberi rahmat kepada orang yang rendah hati.

Kerendahan hati, lebih dari apa pun, adalah suatu sikap hati yang mengatakan, "Saya mengakui saya tidak dapat sendiri. Saya terbuka, saya mau diajar, saya bersyukur. Tuhan, saya bersedia untuk menundukkan hati saya dihadapan-Mu dan mengakui bahwa saya sangat membutuhkan bantuan-Mu."

Bertentangan dengan yang beberapa orang pikir dan katakan, kerendahan hati tidak boleh disamakan dengan kurangnya keberanian.
Bahkan, diperlukan keberanian besar bagi seseorang untuk mengakui bahwa mereka memiliki kebutuhan.
Kelemahlembutan bukan kelemahan.
Kelemahlembutan adalah tanda kekuatan.

Raja Daud berkata dalam Mazmur 18:35 (Eng NIV), "kelembutan telah membuat saya besar."
Musa disebut orang yang terlembut atau orang yang paling rendah hati di muka bumi, dan namun kita tidak menganggap dia sebagai orang yang lemah.
Dia adalah salah satu pemimpin terbesar yang pernah tertulis jelas di halaman-halaman Alkitab, dan sangat sedikit orang dalam sejarah memiliki kekuatan dengan Tuhan di dalam tempat doa seperti Musa.

Yesus, Juruselamat kita, berkata, "Pikullah kuk yang Kupasang pada Anda, dan belajarlah pada-Ku, karena Aku lemah lembut dan rendah hati".
Teman, inilah yang seharusnya menjadi salah satu ciri khas kualitas hidup kita - terutama ketika kita berdoa.
Ini adalah kunci untuk doa yang efektif.
__________________________________________

Bacaan Alkitab Setahun :
Kejadian 25-26; Matius 8:1-17
__________________________________________

Tuhan menjawab doa-doa dari orang yang rendah hati.


(Diterjemahkan dari Answers for Each Day by Bayless Conley)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Back to Top