Anda Menang atau Kalah dalam Peperangan Melawan Stres di Pikiran Anda

| Sabtu, Desember 01, 2018 |
Filipi 4: 8 "Jadi akhirnya, saudara-saudara, semua yang benar, semua yang mulia, semua yang adil, semua yang suci, semua yang manis, semua yang sedap didengar, semua yang disebut kebajikan dan patut dipuji, pikirkanlah semuanya itu."

Memang paling mudah menyalahkan faktor luar sebagai penyebab stres kita. Kita mengira kita stres karena pekerjaan kita tau hubungan kita dengan orang lain, atau masalah kesehatan kita.

Namun stres tidak berasal dari faktor luar. Stres berlangsung di dalam pikiran kita. Anda bertempur dalam peperangan melawan stres di dalam otak Anda.

Untuk mengurangi stres, belajarlah untuk mengendalikan apa yang masuk ke dalam otak Anda. Sayangnya, kebanyakan dari kita memperlakukan otak kita bagaikan jalan bebas hambatan, dimana kendaraan bisa melewatinya tanpa kena macet. Alhasil, kita membiarkan banyak sampah masuk ke dalam otak kita. Kita mengonsumsi film, buku, dan konten media sosial yang memfokuskan pikiran kita pada yang hal-hal yang buruk di dunia ini.

Tetapi Alkitab memberi tahu kita, "Jadi akhirnya, saudara-saudara, semua yang benar, semua yang mulia, semua yang adil, semua yang suci, semua yang manis, semua yang sedap didengar, semua yang disebut kebajikan dan patut dipuji, pikirkanlah semuanya itu" (Filipi 4:8).

Renungkan delapan ciri-ciri hal yang diajarkan Paulus dalam ayat ini sebagai sebuah ujian untuk membedakan apa yang harus Anda izinkan masuk ke dalam pikiran Anda, dan mana yang tidak. Untuk menurunkan tingkat stres dalam hidup Anda, Anda harus mengubah apa yang Anda pikirkan dan mengendalikan apa yang Anda izinkan masuk ke dalam pikiran Anda. Oleh sebab itu, sebelum Anda membaca, menonton, atau mengatakan sesuatu, tanyakanlah pertanyaan berikut pada diri Anda:
- Apakah itu benar?
- Apakah itu mulia?
- Apakah itu adil?
- Apakah itu suci?
- Apakah itu manis?
- Apakah itu sedap didengar?
- Apakah itu penuh kebajikan?
- Apakah itu patut dipuji?

Apakah ciri-ciri tadi terdengar seperti apa yang Anda tonton atau baca di dalam novel-novel populer?

Mungkin tidak.

Pikirkan ciri-ciri yang telah dijelaskan Paulus dalam Filipi 4: 8 tadi. Itu semua menggambarkan Yesus. Paulus mengajarkan kita untuk memusatkan pandangan kita pada keagungan Yesus; bukan pada keburukan dunia di sekitar kita.

Ketika Anda telah memusatkan pikiran Anda kepada Yesus, stres Anda akan berkurang. 

Renungkan hal ini:
- Pikirkan kembali film, buku, dan konten media sosial yang baru-baru ini Anda konsumsi. Apakah itu semua sudah lulus ujian Filipi 4: 8?
- Konten apa yang tidak bermanfaat atau yang tidak sehat yang paling menggoda Anda?
- Jaminan apa yang dapat Anda pegang dalam hidup Anda untuk membantu Anda memfilter konten yang Anda konsumsi?



Bacaan Alkitab Setahun :
Mikha 6; Ibrani 12:18-29


Stres timbul dari hati Anda yang kurang percaya pada Tuhan.
(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Back to Top