Mendoakan Janji Tuhan

| Selasa, Mei 01, 2018 |
Yakobus 1:5 "Tetapi apabila di antara kamu ada yang kekurangan hikmat, hendaklah ia memintakannya kepada Allah, --yang memberikan kepada semua orang dengan murah hati dan dengan tidak membangkit-bangkit--,maka hal itu akan diberikan kepadanya."

Saat kita berdoa, kita dapat mengklaim janji-janji Allah. Kenapa kita harus melakukannya? Karena itu membantu kita untuk ingat apa yang telah dijanjikan Dia pada kita. Tahukah Anda ada lebih dari 7.000 janji Allah di dalam Alkitab? Janji-janji ini memberi kita jawaban atas segala yang kita butuhkan dan permasalahan kita.

Berdoa memfokuskan perhatian kita pada Tuhan dan membantu kita untuk melihat bahwa Dia lebih besar dan lebih kuat daripada masalah kita. Dan ketika kita melihat Tuhan menjawab doa kita, maka iman kita semakin dalam.

Iman adalah kunci yang membuka pintu kuasa Tuhan.

Berikut beberapa janji Tuhan:

"TUHAN akan berperang untuk kamu, dan kamu akan diam saja" (Keluaran 14:14).

"Dia memberi kekuatan kepada yang lelah dan menambah semangat kepada yang tiada berdaya" (Yesaya 40:29).

"Tetapi mereka yang percaya kepada Tuhan untuk bantuan akan menemukan kekuatan mereka diperbarui. Mereka akan bangkit dengan sayap seperti elang; mereka akan berlari dan tidak merasa lelah; mereka akan berjalan dan tidak menjadi lemah" (Yesaya 40:31).

"Janganlah takut, sebab Aku menyertai engkau, janganlah bimbang, sebab Aku ini Allahmu; Aku akan meneguhkan, bahkan akan menolong engkau; Aku akan memegang engkau dengan tangan kanan-Ku yang membawa kemenangan" (Yesaya 41:10).

"Jika Anda membutuhkan kebijaksanaan, tanyakanlah kepada Allah kita yang murah hati, dan ia akan memberikannya kepada Anda. Ia tidak akan menegur kamu karena bertanya" (Yakobus 1: 5).

"Kita mengaku dosa kita, dia setia dan adil untuk mengampuni segala dosa kita dan menyucikan kita dari segala kejahatan" (1 Yohanes 1: 9).

"Sebab TUHAN, Dia sendiri akan berjalan di depanmu, Dia sendiri akan menyertai engkau, Dia tidak akan membiarkan engkau dan tidak akan meninggalkan engkau; janganlah takut dan janganlah patah hati" (Ulangan 31: 8).

"Allahku akan memenuhi segala keperluanmu menurut kekayaan dan kemuliaan-Nya dalam Kristus Yesus" (Filipi 4:19).

"Sekalipun aku berjalan dalam lembah kekelaman, aku tidak takut bahaya, sebab Engkau besertaku; gada-Mu dan tongkat-Mu, itulah yang menghibur aku" (Mazmur 23: 4).

"Sebab Engkau, ya Tuhan, baik dan suka mengampuni dan berlimpah kasih setia bagi semua orang yang berseru kepada-Mu" (Mazmur 86: 5).

Renungkan hal ini:
Pilihlah salah satu janji dari renungan kita hari ini, dan tulislah doa Anda kepada Allah yang mengungkapkan rasa syukur Anda atas kasih dan kesetiaan-Nya yang tiada habisnya. Bicaralah kepada-Nya tentang janji-Nya dan katakan pada-Nya bahwa Anda percaya Dia akan memenuhi janji-Nya. 

Berikut ini contoh yang bisa Anda ikuti:
Janji Tuhan
"Tetapi apabila di antara kamu ada yang kekurangan hikmat, hendaklah ia memintakannya kepada Allah, --yang memberikan kepada semua orang dengan murah hati dan dengan tidak membangkit-bangkit--,maka hal itu akan diberikan kepadanya. "(Yakobus 1: 5).

Contoh Doa: 
"Bapa, sering sekali aku lupa meminta kepada-Mu apa yang benar-benar aku butuhkan. Hikmat ada di daftar teratas permintaanku. Aku amat bersyukur atas Injil-Mu dan janji yang Engkau beri. Terima kasih telah bermurah hati dan bersedia memberiku hikmat yang aku butuhkan dalam pergumulanku sehari-hari. Tuhan, aku ingin hidup berpegang pada janji dan ajaran-ajaran yang ada dalam Firman-Mu. Aku tak mau berpegang pada janji dunia. Ajari aku untuk dengan berani meminta hikmat kepada-Mu setiap hari, sehingga aku dapat menavigasi hidupku sesuai dengan kehendak-Mu dan untuk kemuliaan-Mu. Aku meminta ini di dalam nama yang paling indah, Yesus Kristus. Amin."


Bacaan Alkitab Setahun :
1 Raja-raja 3-5; Lukas 20:1-26


Percayakah Anda akan janji Allah? Percayakan Anda bahwa Tuhan tidak pernah ingkar janji?
(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Back to Top