Hari Baru, Kesempatan Baru untuk Melaksanakan Misi Anda

| Sabtu, Agustus 15, 2020 |

2 Petrus 3: 9 "Tuhan tidak lalai menepati janji-Nya, sekalipun ada orang yang menganggapnya sebagai kelalaian, tetapi Ia sabar terhadap kamu, karena Ia menghendaki supaya jangan ada yang binasa, melainkan supaya semua orang berbalik dan bertobat."

Tuhan hanya menggunakan orang-orang yang tak sempurna. Jika Tuhan hanya menggunakan orang yang sempurna, maka tidak ada perkara yang akan selesai, sebab orang yang sempurna itu tidak ada!

Jika Anda bersedia dipakai oleh Tuhan, maka Dia akan menggunakan Anda, walau apa pun yang telah Anda lakukan di masa lalu. Tuhan tidak akan mengubah misi Anda.

Yunus adalah orang biasa yang bahkan menolak melakukan apa yang Tuhan perintahkan. Namun Tuhan memberinya kesempatan kedua, dan dia melaksanakan apa yang Tuhan perintahkan.

Meskipun menaati misi dari Tuhan, Yunus menjalankan tugasnya itu dengan sikap yang buruk. Namun, Tuhan tetap memakai dia untuk melayani.

Tuhan memberi Yunus amanat: "Empat puluh hari lagi, maka Niniwe akan ditunggangbalikkan" (Yunus 3: 4). Pesan sederhana ini membawa kita pada salah suatu kebangunan rohani terbesar yang pernah ada dalam sejarah. Dengan rendah hati, sebuah kota besar berpaling kepada Tuhan. Ini sungguh sebuah mujizat yang lebih besar dibandingkan dengan mengeluarkan Yunus dari dalam perut ikan besar.

Tuhan menggunakan nabi yang tidak sempurna dan segan itu untuk memimpin kebangunan rohani yang luar biasa.

Tuhan begitu sabar dengan Yunus dan tidak pernah menyerah padanya. Tuhan juga tidak akan menyerah pada Anda.

Alkitab berkata, "Tuhan tidak lalai menepati janji-Nya, sekalipun ada orang yang menganggapnya sebagai kelalaian, tetapi Ia sabar terhadap kamu, karena Ia menghendaki supaya jangan ada yang binasa, melainkan supaya semua orang berbalik dan bertobat" (2 Petrus 3: 9).

Jika Anda bangun besok pagi, itu berarti Tuhan memberikan Anda satu hari lagi — kesempatan baru — untuk melaksanakan misi Anda.

Renungkan hal ini:
- Pikirkan saat-saat tertentu dalam hidup Anda dimana Anda ragu apakah Tuhan dapat memakai Anda untuk melaksanakan sebuah misi. Mengapa Anda ragu-ragu?
- Mengapa begitu sulit untuk percaya bahwa Tuhan dapat menggunakan kita, bahkan setelah kita membuat kesalahan?
- Karena Tuhan telah sabar dengan Anda, apa saja cara agar Anda bisa lebih sabar dengan orang-orang dalam hidup Anda?


Bacaan Alkitab Setahun :
Mazmur 91-92; Roma 15:14-33


Harapkan Tuhan untuk memakai Anda. Dan Dia akan melakukannya.
(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Back to Top